Rabu, 07 Maret 2012

TESTING 2222

TESTING 2222

TESTING


1.       Justifikasi  Pemecahan  Sektor

a)      Doc 4444 ATM/501 Chapter 3 point 3.1.1.2 menyatakan jumlah pesawat yang diberikan ATC service tidak boleh melebihi kapasitas unit ATC yang menanganinya secara aman dalam keadaan normal. Dalam rangka menentukan jumlah maksimum pesawat yang bisa ditangani secara aman, pihak ATS yang berwenang dapat menetapkan kapasitas ATC (ATC Capacity) di wilayah control area, yaitu sektor wilayah di dalam control area atau aerodrome.
b)      Doc 4444 ATM/501 Chapter 3 point 3.1.4.1.a menyatakan pihak ATS yang berwenang seharusnya mereview secara periodik kapasitas ATS (ATS capacity) berkaitan dengan jumlah traffic.
c)       Doc 4444 ATM/501 Chapter 3 point 3.1.4.1.b menyatakan pihak ATS yang berwenang seharusnya merubah aturan penggunaan airspace secara fleksibel untuk meningkatkan efisiensi operasi dan menambah kapasitas wilayah, di mana dalam hal ini  hal ini salah satu solusinya  adalah sektorisasi.

2.       Jumlah Workstation Ideal
Masing – masing sektor memiliki workstation 1 controller dan 1 assistant. Total workstation adalah 24 workstation.

3.       Jumlah Workstation Minimal

a)      Sektor Upper Banda Aceh, Upper Medan, dan Upper Pekanbaru digabung seperti kondisi saat ini dengan jumlah workstation 1 controller dan 1 assistant
b)      Sektor Upper Palembang, Upper Bandung,  dan Upper Pangkalpinang digabung dengan jumlah workstation 2 controller dan 1 assistant
c)       Sektor Upper Semarang dan Upper Jogja digabung dengan jumlah workstation 1 controller dan 1 assistant
d)      Sektor Upper Kalimantan dan Upper Tanjung pandan digabung seperti kondisi saat ini dengan jumlah workstation 2 controller dan 1 assistant.
e)      Sektor IOS West dan IOS East digabung dengan jumlah workstation 1 controller merangkap assistant.

Jadi total workstation minimal adalah 11 workstation.


4.       Jumlah Personil

Saat ini personil ATC yang aktif berjumlah 89 orang ditambah 14 PKWT jadi total 103 orang dan jumlah tersebut masih dianggap minimalis, sedangkan berdasarkan rumus WS x Shift x 1,6  maka total personil yang dibutuhkan adalah 164 orang. Jadi idealnya masih kurang 61 orang lagi.
Sedangkan untuk restrukturisasi sektor baru bisa secara minimalis (terpaksa) menggunakan jumlah ATC yang ada sekarang dengan cara menggabungkan bebrapa sektor menjadi satu seperti kondisi sekarang.

5.       Teknis Trial

a)      Untuk sektor Upper BAC, Upper Medan, dan Upper Pekanbaru digunakan sektor Upper Medan West yang tidak dipergunakan saat ini. Kosongkan boundary sektor lama dan masukkan boundary sektor baru yang diinginkan berdasarkan latitude dan longitude baru lalu ditarik garis lurus yang menghubungkan tiap titik tersebut. Setelah Map (peta) telah siap maka barulah trial sepenuhnya dilakukan menggunakan frekuensi yang telah ditentukan.
b)      Untuk sektor – sektor yang lain pun sama menggunakan sektor lama yang wilayahnya masuk atau sama dengan sektor yang baru hanya batasan sektornya dirubah dengan boundary yang baru.


6.       Time Trial

a)      Trial pada satu hari diadakan pada saat peak time (saat padat) traffic agar pengambilan hasil lebih akurat dan meminimalkan tingkat error.
b)      Trial diadakan setiap hari minimal selama seminggu untuk melihat pola keefektifan sektor baru, karena pola traffic rata atau schedule penerbangan ditetapkan rata – rata per minggu.
c)       Setelah trial selesai sepenuhnya, maka diadakan polling untuk menentukan tingkat kepuasan ATC dengan sektor yang baru.

7.       Time Table

a)      Trial diadakan minimal satu minggu mulai tgl 1 Januari 2012 sampai 8 januari 2012 secara serempak semua sektor.